Total Tayangan Halaman

Jumat, 03 Februari 2012

Boyband Tak Laku Lagi, Max 5 Jadi Anak Band

 

JAKARTA- Tren boyband memang sedang melanda industri musik Indonesia saat ini. Namun jika tren boyband mulai surut, Max 5 sudah mempersiapkan diri untuk tren musik selanjutnya.

Ficky, Bayu, Fendi, Reggie dan Taufik mengakui jika tren boyband di Indonesia tidak akan selamanya. Namun demi menjadi eksistensi Max 5 di belantika musik, mereka mencoba membuat format band.

"Sekarang kan emang laginya trennya boyband, tapi kita juga enggak tahu ini sampai kapan. Jadi biar kita tetap bertahan, kita udah mulai coba buat ngeband," ungkap Fendi saat berbincang dengan okezone di Kantor SMN, Kebon Sirih, Jakarta belum lama ini.

Fendi menjelaskan bahwa dalam penampilannya di beberapa tempat, terkadang Max 5 membawakan lagunya dalam format band dan mereka sendiri yang memainkan alat musiknya.

"Jadi kalau kita manggung kadang ada satu lagu yang kita main alat musik semua. Ini buat mengantisipasi kalau nantinya boyband sudah enggak ngetren lagi. Kita juga soalnya enggak mau cuma begini doang yang muncul cuma karena boyband lagi ngetren. Kita juga mau bisa tetap eksis," terang Fendi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar